Pemuda Perindo Jatim bersama Ratusan Driver Online Bagi Takjil di Stasiun Wonokromo

SURABAYA – Partai Perindo tetap berkomitmen berjuang untuk masyarakat Indonesia yang kurang beruntung.

Di bulan Ramadhan yang penuh Maghfirah ini, menggandeng Komunitas Keluarga Kecil Driver Online (KK DO) Wonokromo, DPW Pemuda Perindo Jawa Timur berbagi kegembiraan dengan kegiatan Bakti sosial pembagian Takjil di seputaran stasiun kereta api Wonokromo, Kamis 30 Maret 2023, sore.

Turut mensupport kegiatan tersebut, komunitas MGC (Mitra GoCar Community), Komunitas GS (GoCar Surabaya) serta puluhan pengemudi GoJek.

Buka Puasa Bersama Driver online dan Ketua DPW Pemuda Perindo Jatim, Nino Yogantoro.

Meski cuaca hujan, berbekal 1000 paket takjil yang berisi air mineral dan nasi kotak, mereka berjalan dari jalan Lumumba menuju stasiun Wonokromo, sembari membagi-bagikan paket takjil kepada masyarakat dan pengguna jalan raya yang membutuhkan.

Ditemui disela giatnya, Nino Yogantoro ketua DPW Pemuda Perindo Jawa Timur menyatakan bahwa giat berbagi takjil Partai Perindo merupakan agenda rutin saat bulan puasa ramadhan tiba. Hal ini bertujuan untuk memupuk rasa kepedulian dengan berbagi kepada masyarakat terutama yang menjalankan ibadah puasa.

Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo bersama Nino Yogantoro.

Tak hanya berbagi takjil, Nino yang juga merupakan Pembina KK DO Wonokromo mengaku sudah menyiapkan beberapa agenda kegiatan positif untuk mengisi bulan suci Ramadhan ini.

“Masih seputar kegiatan bakti sosial dan buka puasa bersama,” ungkap Nino kepada awak media yang hadir.

“Kebetulan, ada kesamaan antara visi dan misi Partai Perindo dengan KK DO dan komunitas driver online yang lain, terutama dalam memperjuangkan kepentingan wong cilik, ” Katanya.

“Maka dari itu, beberapa waktu ini kita bersinergi untuk membuat beberapa kegiatan positif, salah satunya adalah bakti sosial pembagian takjil,” Sambung Nino.

Selaku ketua DPW Pemuda Perindo Jawa Timur, Nino berharap, kedepan bisa bersinergi dengan komunitas-komunitas lain khususnya yang mempunyai misi yang sama, perjuangan untuk masyarakat yang membutuhkan.

“Ini sesuai dengan cita-cita Partai Perindo, yaitu mewujudkan Indonesia Sejahtera,” tutupnya.

Ditempat yang sama, Gunawan Wakil Ketua DPW Perindo Jatim mengaku mendukung kegiatan positif yang dilakukan Pemuda Perindo. Harapannya, Perindo semakin dikenal sebagai partai yang komitmen mewujudkan Indonesia Sejahtera.

Sumber : diagramkota.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *